Luwuk, TABEnews — Polsek Banggai melalui kegiatan rutin yang ditingkatkan (KRYD) secara rutin melaksanakan patroli di dalam kota Banggai, Kabupaten Banggai Laut. Senin (28/03/2022)
” Kami terus secara rutin melaksanakan patroli untuk menjaga situasi Kamtibmas di wilayah Polsek Banggai. Apalagi bulan puasa ramadhan sudah dekat ” ungkap Kapolsek Banggai Akp. Karel Paeh, S.H., M.H
Patroli di senin malam yang di pimpin oleh Kasium Polsek Banggai Bripka Tahang bersama 7 (tujuh) personil piket fungsi menyasar beberapa tempat rawan seperti di pelabuhan Banggai , Objek Vital dan pemeriksaan miras di kios-kios.
Alhasil dipelabuhan Banggai, patroli KRYD Polsek Banggai membubarkan kerumunan orang di larut malam. Kemudian di kios-kios berhasil diamankan minuman keras (miras) cap tikus dari pemilik kios.
” Di kios-kios tersebut ternyata sering menjadi tempat penjualan miras jenis cap tikus. Maka kami tingkatkan lagi pengawasan peredaran miras ini supaya tidak terjadi keresahan di masyarakat. Dari hasil giat patroli malam ini, mirasnya kami amankan dan pemilik kios akan diambil keteranganya” jelas Akp.Karel S.H., M.H