Example floating
Example floating
Example 728x250
banggai

*Aksi Simpatik Kanit Gakkum Satlantas Polres Banggai Pikul Keranda Jenazah Korban Kecelakaan Terlindas Truk di Batui Selatan*

51
×

*Aksi Simpatik Kanit Gakkum Satlantas Polres Banggai Pikul Keranda Jenazah Korban Kecelakaan Terlindas Truk di Batui Selatan*

Sebarkan artikel ini
Example 468x60


Batuk, TABEnews.com–
Kanit Gakkum Satlantas Polres Banggai Ipda Suparjan Bakri melayat ke kediaman korban kecelakaan lalu lintas yang terjadi di Jalan Trans Sulawesi, tepatnya di Kilo Meter 7, Desa Sinorang, Kecamatan Batui Selatan, Senin (18/7/2022) sekitar pukul 07.45 Wita.

Bukan hanya melayat, sebagai wujud kepedulian Polri perwira pangkat satu balak ini bahkan ikut mengusung keranda jenazah korban sampai ke lokasi pemakaman di Kecamatan Moilong.

Aksi terpujinya ini mendapat apresiasi positif dari masyarakat setempat dan dapat meningkatkan Citra Polri di mata masyarakat.

Kasat Lantas Polres Banggai AKP I Dewa Made Arda SH, SIK, MH, mengatakan, almarhum disemayamkan di rumah duka dan dimakamkan di Tempat Pemakaman Umum (TPU) di Desa Argomulyo, Kecamatan Moilong dengan dihadiri oleh masyarakat setempat beserta keluarga almarhum.

“Hadirnya anggota Polri dapat memberikan rasa simpatik bagi keluarga korban dan warga dan peristiwa kecelakaan ini tengah kami ditangani. Semoga almarhum khusnul khotimah dan keluarga yang ditinggalkan,” tutupnya.

Sebelumnya, seorang pengendara sepeda motor asal Kecamatan Moilong, Kabupaten Banggai, tewas telindas dalam kecelakaan yang terjadi, Jalan Trans Sulawesi, tepatnya di Kilo Meter 7, Desa Sinorang, Kecamatan Batui Selatan, Senin (18/7/2022) sekitar pukul 07.45 Wita.

Peristiwa naas itu terjadi disaat sepeda motor yang kendarai korban berinisial HR alias A (48) ini dari arah Toili menuju Batui berpapasan di tikungan jalan dengan mobil truk dutro warna hijau dengan nomor polisi DC 8707 AT yang dikemudikan SH (40) warga Kecamatan Kintom, Kabupaten Banggai dari arah berlawanan.

“Mobil truk dutro tersebut kemudian menyeret sepeda motor bersama korban hingga sekitar 6 meter hingga ketepi jalan sebelah kanan jalan dari arah batui ke Toili,” ungkap Kapolsek Batui Iptu Adriansyah Arthadana.

Akibat dari seretan mobil truk dutro tersebut, korban yang posisi berada di bawah kolong mobil bersama motor yang dikendarainya dan saat itu juga korban meninggal di tempat.*
banner 325x300
Example 120x600