Lapas Kelas III Leok

Lapas Kelas III Leok Gelar Doa Bersama untuk Keselamatan dan Kebaikan Negeri

62
×

Lapas Kelas III Leok Gelar Doa Bersama untuk Keselamatan dan Kebaikan Negeri

Sebarkan artikel ini
Example 468x60

Buol, Tabenews.com — Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas III Leok menggelar doa bersama untuk keselamatan dan kebaikan bangsa Indonesia, pada Senin (01/9/25). 

Kegiatan yang dilaksanakan di Masjid Lapas ini diikuti oleh seluruh petugas dan Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP).

Pelaksanaan doa bersama tersebut menindaklanjuti Surat Edaran Direktorat Jenderal Pemasyarakatan RI No. WP.24.PAS.13.UM.04.01-614. 

Kepala Lapas Kelas III Leok, Galih Setiyo Nugroho, A.Md.IP., S.H., dalam sambutannya menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan wujud kepedulian dan doa tulus dari jajaran pemasyarakatan serta warga binaan untuk keselamatan, kedamaian, dan kebaikan negeri tercinta, Indonesia.

Acara dilanjutkan dengan pembacaan doa bersama yang berlangsung khidmat. Selama kegiatan berlangsung, petugas jaga melaksanakan pengamanan dan pengawasan guna memastikan situasi tetap aman dan terkendali.

Doa bersama ini diharapkan dapat menjadi momentum mempererat kebersamaan antara petugas dan WBP, sekaligus menumbuhkan rasa cinta tanah air melalui ikhtiar spiritual untuk bangsa.

Redaksi

Example 468x60
banner 325x300
Example 120x600